Jenis-Jenis Sofa

Posted by Unknown 0 komentar

Jenis-Jenis Sofa

Sofa merupakan furniture yang sangat penting dalam setiap ruangan anda, selain fungsinya, saat ini sofa merupakan salah satu item penting dalam mempadu padankan desain ruang anda. Pemilihan sofa yang tepat akan menciptakan kenyamanan dalam setiap ruang anda, sebaliknya pemilihan sofa yang kurang tepat akan memunculkan celah dalam desain interior ruangan anda. Sebelum anda memilih sofa apa yang harus di tempatkan di ruangan anda, tidak ada salahnya anda mengenali terlebih dahulu jenis jenis sofa.

Sofa Tradisional


Jenis jenis sofa
Sofa Tradisional

Ciri-ciri sofa tradisional yakni memiliki bahan pelapis yang berwarna cerah atau tegas yang kuat dengan kerangka yang terbuat dari kayu serta busa yang lebih keras. Sofa jenis ini mungkin baik digunakan pada ruang tamu yang bernuansa formal, juga sering ditempatkan dalam desain bergaya klasik.
Ada bermacam-macam jenis sofa tradisional. Tiga diantaranya adalah sofa The Cabriole, The Lawson, dan The Chesterfield. The Cabriole memiliki ciri khas berupa bentuk rangka sofa yang berliku dan dibuat dari satu kayu utuh. Jenis sofa seperti The Lawson dicirikan dengan pegangan sofa yang lebih rendah dari sandarannya. Sedangkan sofa The Chesterfield memiliki sandaran yang berumbai dan dudukan yang lebih sempit dibandingkan dengan sofa jenis lain.

Sofa Modern atau Kontemporer

Karakteristik kuat yang dimiliki sofa modern atau kontemporer adalah bahwa sofa model ini didesain dengan mengutamakan fungsi serta kenyamanannya dibandingkan dengan desainnya. Maka dari itu, pinggiran sofa cenderung lembut sehingga sofa ini ideal untuk digunakan pada ruang keluarga atau ruang tamu dengan nuansa santai.

jenis-jenis sofa
Sofa Modern

Tidak seperti sofa tradisional yang banyak menggunakan kerangka dari kayu, pada sofa model ini penggunaan kayu sangat sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali. Selain itu, pegangan sofa dibuat sejajar dengan dudukan sofa. Salah satu contoh model sofa modern adalah sofa Tuxedo.

Sofa Model Country

Sofa model country, termasuk didalamnya French country, memiliki penampilan yang terlihat lusuh namun tetap menarik dan sangat kental dengan nuansa pedesaan. Sofa model ini cenderung memiliki desain yang kasual sehingga cocok ditempatkan di ruangan yang bertipe santai dan tidak terlalu formal.
Jenis jenis sofa
Sofa Country

Sofa country biasanya dilapisi oleh bahan katun atau kain yang dapat dicuci. Dengan demikian, sofa model ini sangat cocok ditempatkan di ruang keluarga. Anda tak perlu khawatir bila sewaktu-waktu anak Anda mengotorinya karena sofa ini dapat dengan mudah dicuci. Salah satu contoh desain sofa yang memiliki model country adalah sofa the English.

Model Lain

jenis jenis sofa
Sofa Loveseat

Ada beberapa model sofa yang lain yang didesain untuk tujuan yang lebih spesifik. Model sofa itu misalnya sectional sofa, sofa bed, sleeper sofa, loveseat, futons, dan chaise. Untuk menambah  pengetahuan anda mengenai sofa, jenis jenis sofa tersebut akan saya tuliskan secara terpisah.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Jenis-Jenis Sofa
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://planet-furniture.blogspot.com/2013/07/Jenis-Jenis-Sofa.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Ricky Pratama support Eva's Blog - Original design by Bamz | Copyright of PlanetFurnitur.